Dengan keyakinan bahwa bangunan hijau berkontribusi terhadap keberlanjutan kesehatan masyarakat dan kualitas lingkungan, “Bangkok International Hospital atau BIH” telah berpartisipasi untuk membangun masyarakat yang berkelanjutan dan berkomitmen untuk mengurangi dampak pembangunan yang berpengaruh terhadap lingkungan. Hingga akhirnya mendapat sertifikasi standar LEED 2009 for Healthcare (Leadership in Energy and Environment Design) yang terkenal sebagai standar penilaian gedung ramah lingkungan di tingkat internasional, dikembangkan oleh Dewan Bangunan Hijau Amerika Serikat atau U.S Green Building Council (USGBC). Sertifikasi ini berfokus pada penilaian keberlanjutan dan kinerja rumah sakit, baik dari segi kesehatan pasien maupun kualitas lingkungan. Penilaian mencakup berbagai aspek seperti pengurangan dampak dari efek pulau panas (Heat Island Effect), kedekatan dengan alam, penggunaan air secara efisien, penghematan energi secara maksimal, penggunaan energi terbarukan dalam gedung, dan kemampuan menerima cahaya alami dan pemandangan, dll.
Pada kesempatan ini, Bapak Rutphong Amphanwong, Direktur Bangkok International Hospital dan Bapak Arthit Limpaisal, Wakil Direktur Senior Pengembang Properti, Bangkok Dusit Medical Services Public Company Limited, menerima sertifikat dari Mr. Ravula Rohith Reddy, Associate Director – Marketing Development, Green Business Certification Institute Private Limited. Ini menunjukkan komitmen rumah sakit dalam mengadopsi konsep konservasi energi dan pelestarian lingkungan dalam setiap proses perancangan dan pembangunan gedung yang dapat membantu melestarikan lingkungan dunia di masa depan.




